Berita Unik – Rambut dan kulit kepala yang sehat tentunya dapat merubah penampilan anda karena kedua hal tersebut dapat memberikan anda opsi untuk menata mahkota di atas kepala anda. Oleh karena itu, tidak heran untuk mendapatkan rambut dan kulit kepala yang sehat, orang zaman sekarang rela menghabiskan banyak biaya perawatan.
Tingginya minta untuk perawatan tersebut juga membuat biaya perawatan untuk rambut dan kulit kepala tersebut semakin mahal. Adalah hal yang sangat wajar jika sekarang ini kita menghabiskan uang hingga 500 ribu rupiah untuk sekali kunjungan ke salon-salon ternama. Padahal sebenarnya dengan kunjungan yang sesekali tersebut tidak dapat langsung memberikan kita rambut dan kulit kepala yang sehat.
Sesuai dengan wawancara ke beberapa pemilik salon di Indonesia, menyimpulkan bahwa sebenarnya untuk mendapatkan rambut dan kulit kepala yang sehat, kuncinya adalah perawatan rutin. dan yang dimaksud perawatan rutin tersebut bukan kunjungan ke salon tapi perawatan sehari-hari. Tanpa pergi ke salon jika kita merawat rambut dan kulit kepala kita dengan baik maka itu hasilnya akan lebih baik. Inilah 4 tips sederhana yang kami sajikan untuk mendapatkan rambut dan kulit kepala sehat.
- keramas
Memahami cara dan frekuensi keramas yang baik adalah hal yang sangat penting. Karena jika keramas ini dilakukan dengan baik, maka seharusnya anda tidak perlu merogoh kocek anda dalam-dalam untuk rambut dan kulit kepala yang sehat. - Kondisioner
Setelah keramas dengan sampo dan cara yang benar, maka hal lain yang anda perlukan adalah rajin untuk menggunakan kondisioner setelah keramas. Karena setelah keramas, kulit kepala anda akan kehilangan kelembapan terutama bagi mereka yang suka untuk keramas dengan air hangat. - Penataan rambut yang benar
Tidak dapat dipungkiri untuk gaya penataan rambut sekarang sudah sangat beragam. bahkan banyak di antaranya dapat merusak rambut dan kulit kepala anda. Nah bagi pria ataupun wanita sebaiknya pilihlah gaya penataan rambut yang aman, hindari penggunaan produk stylish yang dapat membuat mahkota di kepala anda rusak.
Itulah 3 tips sederhana yang dapat membantu anda untuk mendapatkan rambut dan kulit kepala yang sehat dan pastinya dapat melonggarkan kantong anda dari biaya-biaya yang berlebihan.